16 Makanan Khas Cilacap, Miliki Keunikan dan Menggugah Selera

Nohan/NET Cilacap
Makanan khas Cilacap, Brekecek pathak jahan Foto: visitjawatengah.jatengprov.go.id

CILACAP, iNewsCilacap.id - Berkunjung ke Kabupaten Cilacap tak lengkap bila tidak mencicipi makanan khasnya yang menggugah selera.

Berikut 18 makanan khas dari Cilacap yang terkenal lezat seperti yang dirangkum iNewsCilacap.id dari berbagai sumber.

1. Tahu Masak

Secara visual makanan ini tampak seperti hidangan kupat tahu, namun bila dilihat seksama kuliner ini jauh berbeda. 

Tahu masak ini berisi tahu goreng dan sayuran yang dipakai ada dua yaitu irisan kubis dan seledri yang menambah citarasa semakin wangi dan unik.

Penyajiannya disiram dengan bumbu kacang sambal dan diberi tambahan kerupuk sebagai pelengkap. Kuliner ini menawarkan cita rasa gurih, asam, pedas dan manis.

Untuk menikmati satu porsi harganya pun ramah dikantong yaitu Rp 10.000. Tak sulit mencari kuliner ini di Cilacap.

2. Sate Martawi 

Seakan tak mau kalah, Sate Martawi menjadi salah satu hidangan yang mampu menggoyang lidah Anda. Berbeda dengan sate jenis lainnya, makanan yang menggunakan bahan utama dari daging ayam dengan potongan dadu, kemudian dibalut dengan lemak supaya bumbu kian meresap.

Perbedaan sate ini yaitu daging ayam yang dipotong dadu berukuran besar.

Sate Martawi disajikan dengan bubu kacang yang sedikit encer. Untuk menambah isi perut biasanya sate ini dipadukan dengan lontong.

3. Brekecek 

Mengulik asal-muasal nama makanan khas dari Jawa Tengah ini diambil dari dua kata yang berbeda yaitu "brek" berasal dari bahasa Jawa yang artinya jatuh, sedangkan kecek sebutan untuk bumbu yang dipakai.

Brekecek berarti makanan dengan bahan dasar ikan yang diolah dengan bumbu rempah hingga cita rasa yang disajikan mirip dengan rica-rica ikan.

Pengolahan kuliner ini dengan cara dikukus dan dicampur bumbu yang telah dihaluskan. Citarasa yang disuguhkan gurih, manis, asam dan pedas yang sangat terasa di kuahnya. Icon kuliner Kota industri satu ini sangat mudah ditemukan.

4. Templeng 

Makanan ni serupa dengan rempeyek yang juga seringkali menjadi pendamping makanan utama. Namun, warga Cilacap lebih mengenalkan peyek dengan nama templeng meskipun memakai adonan yang sama dan citarasa yang mirip.

Jajanan khas satu ini memiliki variasi isi yang cukup banyak seperti memakai udang rebon, kacang hijau, teri, dan kedelai. Varian tersebut dapat disesuaikan dengan selera masing-masing penikmat sehingga bisa memilih sesuai isiannya.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network