Kapolresta juga menyatakan bahwa peristiwa itu tidak terkait dengan aksi terorisme. Pihaknya juga masih mengumpulkan barang bukti terkait ledakan tersebut.
"Untuk sementara tidak ada (kaitan dengan terorisme), karena ini terkait dengan pembuatan petasan, berdasarkan keterangan dari orangtuanya. Namun keterangan tersebut masih kita lakukan pendalaman lebih lanjut,”tambahnya.
Seperti diketahui, ledakan terjadi di sebuah rumah di Grumbul Leler RT 4/1 Desa Randegan, Kecamatan Kebasen, Banyumas. Dalam peristiwa tersebut, pemilik rumah tewas. Korban bernama Ahmad Gustomi (28).
Sementara Kepala Dusun I Desa Randegan Umiyati menungkapkan ledakan itu berasal dari rumah milik Sajam. Sedangkan sumber ledakan berasal dari bahan petasan. Ada dua rumah terutama pada bagian belakang yang mengalami kerusakan parah.
Editor : Elde Joyosemito