149 Orang Tewas dalam Tragedi Pesta Halloween Itaewon, Sebagian Besar Remaja Perempuan

Ahmad Islamy Jamil
Tragedi Halloween Itaewon, di Korea Selatan, pada Sabtu (29/10) terus bertambah. (Foto: Reuters).

SEOUL, iNewsCilacap.id – Tragedi pesta Halloween di Itaewon, Korea Selatan, pada Sabtu (29/10) terus bertambah. Kini sudah 149 orang kehilangan nyawa dalam tragedi Halloween Itaewon.

Dilansir Reuters, sebagian besar korban tewas adalah remaja dan kelompok dewasa muda yang berusia sekitar 20-an tahun. Mereka tewas saat berada di tengah kerumunan besar yang merayakan Halloween di Itaewon, salah satu kawasan kehidupan malam di ibu kota Korsel pada Sabtu (29/10/2022) malam. 

Selain korban tewas, sebanyak 65 orang tercatat mengalami luka-luka dalam pesta yang berlangsung di Distrik Itaewon Seoul itu. Para pejabat setempat mengatakan, jumlah korban tewas dapat meningkat.

Menurut Kepala Stasiun Pemadam Kebakaran Yongsan, Choi Sung Beom mengatakan, sekitar 19 korban luka, saat ini kondisinya berada dalam keadaan serius, dan telah mendapatkan penanganan darurat.

Beberapa saksi mata menggambarkan situasi saat peristiwa tersebut terjadi, di mana kerumunan menjadi semakin tidak terkendali ketika malam semakin larut. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 22.20 waktu setempat atau 20.20 WIB.

“Sejumlah orang jatuh selama festival Halloween, dan kami mendapati banyak korban,” kata Choi. 

Dia mengatakan, banyak dari para korban yang tewas sedang berada di dekat kelab malam. Sebagian besar korban adalah perempuan berusia dua puluhan tahun.

Pesta Halloween tersebut adalah acara pertama di Itaewon setelah tiga tahun negeri ginseng mencabut pembatasan Covid dan aturan jarak sosial. Banyak pengunjung pesta di Seoul mengenakan topeng dan kostum Halloween.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul "Tragedi Pesta Halloween di Seoul, Korban Tewas Bertambah Jadi 149 Orang".

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network