get app
inews
Aa Text
Read Next : Gak Nyangka, 7 Makanan Ini Bikin Kamu Ngegas ke Banjarnegara!

Harga Cabai Makin Pedas, Tembus Rp80 Ribu per Kg

Senin, 06 Juni 2022 | 10:05 WIB
header img
Harga cabai mengalami lonjakan

CILACAP, iNews.id - Dalam sepekan terakhir, harga cabai di pasar tradisional di sejumlah daerah mengalami lonjakan.

Di Pasar Gede, Cilacap, misalnya, harga cabai melonjak dari sebelumnya hanya kisaran Rp50 ribu hingga Rp60 ribu per kilogram (kg) kini menjadi Rp80 ribu per kg. “Harga cabai semakin tinggi. Karena pasokan dari petani berkurang. Saat sekarang sudah mencapai Rp80 ribu per kg,”kata Fitri (45) pedagang di pasar setempat pada Senin (6/6/2022).

Tidak hanya di Cilacap, di Banjarnegara juga mengalami hal serupa. Kenaikan terjadi pada cabai rawit merah atau setan dari harga Rp50 ribu naik menjadi Rp80 ribu. 

Kemudian, cabai rawit hijau dari Rp30 ribu per kilogram naik menjadi Rp50 ribu. Cabai hijau dari Rp25 ribu naik menjadi Rp30 ribu per kilogram, cabai merah dari Rp40 ribu naik menjadi Rp50 ribu per kilogram. 

Akibat kenaikan harga ini cabai rawit merah hilang di pasaran. Pedagang tidak berani menyetok cabai rawit merah karena mahalnya harga. 

Editor : Elde Joyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut