Yang menarik, Dedi Mulyadi blak-blakan soal asal muasal uang bonus Rp25 juta ini. Ia menegaskan bahwa dana tersebut bukan berasal dari APBD, melainkan hasil dari aktivitasnya membuat konten di media sosial. "Nanti ditanya lagi, itu duit dari mana? dari ladang (hasil) ngonten!" tukas Dedi.
Ke depan, Kang Dedi juga punya rencana besar. Ia ingin kembali melatih anak-anak ini di barak militer untuk dipersiapkan menjadi petugas upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2025 mendatang. "Kalian semua jadi petugas upacara Agustusan nanti, jadi tidak usah repot lagi, ternyata bisa," pungkasnya.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait