CILACAP.iNewscilacap.id - Pekalongan tengah berduka atas berpulangnya Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya, istri dari ulama kharismatik Maulana Habib Luthfi bin Yahya. Syarifah Salma meninggal dunia pada Selasa (28/5/2024) pukul 21.55 WIB di RS Budi Rahayu Kota Pekalongan.
Almarhumah wafat pada usia 66 tahun. Kabar duka ini dengan cepat tersebar melalui grup Idaroh Aliyah JATMAN dan dibenarkan oleh anggota Bendahara JATMAN, H. Hartono A. Limin. “Benar, Mamah Salma (panggilan akrab murid-murid Habib Luthfi kepada istrinya) kapundut (wafat) hari ini di RS Budi Rahayu Kota Pekalongan,” katanya pada Selasa (28/5/2024).
Seluruh pengurus Idaroh Aliyah JATMAN menyampaikan belasungkawa atas wafatnya Syarifah Salma. “Kawula Ainul Yaqin almarhumah husnul khatimah lan dipuntampi sedaya amal ibadahipun dhumateng Gusti Allah SWT (Saya yakin Almarhumah husnul khatimah dan diterima semua amal ibadahnya oleh Allah SWT),” ujar salah satu pengurus Idaroh Aliyah JATMAN.
Kehidupan Pribadi dan Dedikasi
Syarifah Salma dikenal sebagai istri yang sangat disayangi oleh Habib Luthfi. Dari pernikahan mereka, pasangan ini dikaruniai empat anak, yaitu Habib Baha'udin al-Alawi bin Yahya, Syarifah Fatimah Ni'matuz as-Zainabi, Syarifah Ummu Hani, dan Syarifah Fatimah. Selama hidupnya, Syarifah Salma sering mendampingi suaminya dalam berdakwah dan menjalankan tugasnya sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres).
Kedua pasangan ini sangat dihormati, terutama di kalangan Nahdliyin. Ahmad, salah satu murid Habib Luthfi, menulis di media sosial Facebook, “Ibu Syarifah Salma adalah istri tercinta Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya yang sangat dihormati dan disegani Nahdliyin.”
Penghormatan dan Pujian
Kebaikan dan keramahan Syarifah Salma dalam berinteraksi dengan masyarakat selalu mendapat pujian. Kehadirannya di berbagai acara kebudayaan sering mendapat sorotan dari netizen di media sosial. Keduanya kerap menampilkan kehangatan dan saling menyayangi satu sama lain, yang menjadikan mereka panutan dalam mewujudkan rumah tangga yang sakinah mawaddah warahmah.
Habib Luthfi sering mengisi ceramah tentang pentingnya ikhtiar dalam pernikahan untuk mencapai rumah tangga yang penuh dengan sakinah, mawaddah, dan rahmah. Menurutnya, rahmat Allah SWT turun karena ikhtiar. Dalam sebuah kutipan dari NU Online, Habib Luthfi menyatakan, “Banyak sekali kriteria yang dipilih seseorang (misalkan kecantikan, kegantengan, pangkat, harta, dan lain-lain) tetapi pilihlah pasangan yang memiliki kualitas bagus dalam hal ibadah dan akhlak.”
Warisan yang Diteladani
Syarifah Salma meninggalkan warisan yang mendalam dalam hal keteladanan berkeluarga dan berinteraksi dengan sesama. Sosoknya akan selalu dikenang sebagai istri yang setia mendampingi suami dalam tugas-tugas keagamaan dan sosial.
Seluruh masyarakat Nahdliyin dan para pengurus JATMAN turut berduka cita atas wafatnya Syarifah Salma. Semoga almarhumah husnul khatimah dan diterima segala amal ibadahnya oleh Allah SWT. Amin.
Editor : Arbi Anugrah