get app
inews
Aa Read Next : Luis Milla Ingin Persib Borong Pemain Baru, Siapa Saja Incarannya?

Persik Kediri Perkenalkan Pelatih Baru, Pernah Tangani Raksasa Brasil

Selasa, 02 Mei 2023 | 12:56 WIB
header img
Persik Kediri mengumumkan pelatih baru jelang menyambut Liga 1 2023/2024. Sosok nakhoda anyar mereka bernama Marcelo Rospide. 

KEDIRI, iNewsCilacap.id - Persik Kediri mengumumkan pelatih baru jelang menyambut Liga 1 2023/2024. Sosok nakhoda anyar mereka bernama Marcelo Rospide

Direktur Persik, Arief Syaifuddin berharap kehadiran Marcelo Rospide bisa memberikan warna baru untuk timnya. Dia ingin tim berjuluk Macan Putih itu bisa bersaing di Liga 1 musim depan.

"Setelah ini kami akan terus mengadakan proses evaluasi bersama tim kepelatihan sembari menunggu kepastian jadwal kompetisi musim depan. Kami harapkan segera mengetahui kepastian jadwal kompetisi musim depan," kata Arief dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

Dia mengatakan timnya pun dalam waktu dekat akan memulai bersiap diri. Sebab Liga 1 2023/2024 direncanakan bergulir pada Juli nanti.

“Kami harapkan setelah mengetahui kepastian tersebut tim dapat segera berkumpul secara komplet dan memulai persiapan, harapannya juga agar prestasi Persik dapat lebih baik dari sebelumnya," katanya.

Marcelo sudah tidak asing dengan kompetisi sepak bola Asia. Dia pernah menukangi tim China Super League, Meizou Hakka.

Tidak hanya itu, pelatih asal Brasil tersebut juga memiliki CV yang cukup mentereng di karier kepelatihannya. Marcelo pernah membesut dua klub elite Brasil, Gremio dan Corinthians.

Bergabung bersama Persik, Marcelo Rospide akan didampingi staf kepelatihan yang diisi Johan Prasetyo dan Alfiat sebagai asisten pelatih. Selain itu, Carlos Salomao sebagai pelatih kiper dan Victor Tinoco sebagai pelatih fisik.

Editor : Reynaldi Hermawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut